Berlangsung Penuh Kehangatan, Kalapas Tembilahan Pimpin Pelepasan Purna Bakti 1 (satu) Orang Pegawai

    Berlangsung Penuh Kehangatan, Kalapas Tembilahan Pimpin Pelepasan Purna Bakti 1 (satu) Orang Pegawai

    Tembilahan - Kepala Lembaga Pemasyarakatan, Hari Winarca, memimpin kegiatan Pelepasan Purna Bakti 1 (satu) orang Pegawai atas nama Rajuli, Selasa (04/06/2024). Bertempat di Aula Dr. Rahardjo Lapas Tembilahan, hadir seluruh Pejabat Eselon IV (empat) dan Eselon V (lima) serta seluruh Jabatan Fungsional Umum (JFU) dan Jabatan Fungsional Tertentu (JFT) mengikuti jalannya kegiatan yang berlangsung dengan penuh suasana kekeluargaan.

    Kalapas Tembilahan mengucapkan selamat dan memberikan apresiasi terhadap pengabdian yang telah diberikan oleh Pegawai atas nama Rajuli.

    "Saya ucapkan terima kasih atas dedikasi dan pengabdian yang telah ditunjukkan oleh Pak Rajuli sehingga sukses hingga masuk masa pensiun. Selamat menjalani masa pensiun, semoga senantiasa sehat dan bahagia bersama keluarga tercinta, " ucapnya.

    Kalapas Tembilahan menambahkan bahwasannya diperlukan integritas yang tinggi agar seorang Pegawai dapat sukses hingga memasuki masa pensiun atau purna tugas.

    "Tidak semua dari ASN seperti kita dapat sukses hingga memasuki masa pensiun. Diperlukan integritas yang tinggi dan etos kerja yang baik sehingga seorang ASN dapat selamat sampai ke masa pensiun. Semoga kita dapat sukses hingga memasuki masa pensiun, " pungkasnya.

    Tampak perwakilan Pejabat dan Pegawai lainnya memberikan ucapan selamat memasuki masa pensiun kepada Bapak Rajuli. Kegiatan ditutup dengan saling bersalaman dan memberikan bingkisan hadiah perpisahan.

    NANDA PRAYOGA

    NANDA PRAYOGA

    Artikel Sebelumnya

    Pembinaan Rohani Keagamaan Komprehensif...

    Artikel Berikutnya

    Pimpin Nasihat Pranikah Pegawai, Kalapas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Deteksi Dini Gangguan Kamtib, Lapas Tembilahan Pindahkan Empat Warga Binaa

    Ikuti Kami